5 langkah strategi remarketing google adword apa saja?

5 langkah strategi remarketing google adword

Pernahkah anda meng-klik sebuah iklan ecommerce misalnya, kemudian anda diarahkan menuju website ecommerce tersebut. Beberapa hari kemudian iklan ecommerce tersebut selalu mengikuti anda. Anda membuka berbagai website maka iklan itu juga hadir disana. Inilah remarketing/pemasaran ulang. Iklan ini canggih dan agresif, iklan ini mengikuti anda karena anda menjadi target market mereka saat anda mengklik iklan berarti anda dinilai tertarik dengan brand mereka. Akhirnya anda diikuti iklan ini terus menerus. Coba anda perhatikan, ecommerce besar biasanya memanfaatkan fitur canggih ini, seperti Zalora, Amazon, Agoda, Lazada, Orori, dll. Dampaknya bagi penjualan mereka, tentu saja luar biasa.

Remarketing adalah fitur yang memungkinkan anda menjangkau orang-orang yang sebelumnya telah mengunjungi website anda. Iklan ini dapat tampil pada pelanggan tersebut ketika mereka berselancar mengunjungi website yang lain. Remarketing berbasis cookies, dimana anda menempatkan kode tracking (kode javascript) pada website anda dan kode ini tidak kelihatan oleh pengunjung. Ketika pengunjung tersebut melakukan browsing, maka mesin Adwords akan membaca wen cookie tersebut untuk menampilkan iklan anda dan memastikan bahwa iklan anda tampil pada orang-orang yang sebelumnya pernah mengunjungi website tersebut.

Tahukah anda, menurut ilmu psikologi marketing bahwa pengunjung cenderung tidak membeli pada kunjungan pertama. Mereka biasanya baru mengambil tindakan/take action setelah kunjungan berikutnya, baik yang kedua, ketiga, keempat dst. Inilah gunanya Re-Marketing, anda mengingatkan mereka untuk mengunjungi website anda kembali dan memberikan pernawaran terbaik lagi. Dengan demikian peluang terjadinya konversi penjualan semakin besar.

Berikut 5 Strategi Remarketing Google Adwords :

  • Menjangkau semua pengunjung

Untuk menjangkau semua pengunjung ke website anda maka buatlah daftar remarketing yang URL-nya menggunakan nama domain atau landing page anda.

 

  • Mempromosikan kategori produk

Buatlah daftar remarketing untuk masing-masing kategori produk.

 

  • Menjangkau pengunjung yang belum menyelesaikan transaksi

Buatlah daftar kombinasi khusus remarketing untuk pengunjung yang mengunjungi halaman “keranjang belanja” tapi tidak mengunjungi halaman “konfirmasi pesanan”. Dengan ini terlihat siapa saja yang belum menyelesaikan transaksi dan iklan remarketing untuk menjangkau mereka agar segera melakukan transaksi.

 

  • Cross-Selling kepada pelanggan

Anda buat daftar remarketing customer yang membeli produk anda, kemudian anda tawarkan kembali produk yang terkait dengan produk yang mereka beli sebelumnya.

 

  • Menjangkau pelanggan dalam jangka waktu tertentu setelah pembelian

Anda dapat membuat daftar remarketing untuk jangka waktu tertentu.

 

Membuat daftar remarketing adalah langkah penting dalam menyiapkan kampanye remarketing. Anda akan menggunakan daftar tersebut untuk manargetkan iklan anda. Anda bisa menargetkan semua pengunjung atau mengelompokkannya menjadi lebih spesifik, semua tergantung kebutuhan anda. Remarketing merupakan fitur dahsyat untuk mendongkrak konversi penjualan anda. Menarikkan? Tertarik untuk mencoba Google Adwords Re-marketing untuk bisnis anda? Let’s Do It.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *